Kesehatan tubuh merupakan hal yang sangat penting dan berharga. Dengan tubuh yang sehat akan menjadikan seseorang mudah dalam melakukan aktifitas sehari-hari. Seseorang jadi bisa untuk bekerja, belajar, jogging, berenang, berekreasi dengan keluarga karena memiliki tubuh yang sehat.
Dengan begitu kesehatan tidak bisa dipandang sebelah mata, namun sayangnya kebanyakan orang sering menyepelekan perihal kesehatan. Mengapa demikian? Hal itu karena sebagian orang masih merasa sehat ketika melakukan suatu kegiatan, tanpa memikirkan akibat dari kegiatan yang dilakukannya. Ada banyak alasan pentingnya menjaga kesehatan tubuh. Beberapa alasan menjaga kesehatan adalah sebagai berikut.
Alasan Harus Menjaga Kesehatan Tubuh
Memudahkan dalam Beraktivitas
Anda pasti tidak ingin melakukan aktivitas dengan badan yang loyo dan lemas. Nah, jika seperti itu maka, menjaga kesehatan tubuh harus Anda perhatikan. Dengan begitu Anda dapat melakukan segala hal dengan semangat dan segar.
Tidak Mudah Sakit
Alasan yang kedua adalah supaya kita tidak mudah terserang oleh penyakit. Dunia 2 tahun kebelakang digemparkan dengan adanya sebuah virus, yang disebut dengan Coronavirus. Virus tersebut menewaskan berjuta-juta orang di seluruh dunia.
Bagi sebagian orang yang terkena virus tersebut hanya memiliki gejala ringan dan masih bisa beraktivitas. Hal itu karena orang-orang tersebut sebelumnya sudah menjaga kesehatan tubuh mereka dengan menerapkan hidup sehat.
Bagi Anda yang ingin memiliki pola hidup sehat, 5 poin ini dapat Anda terapkan dalam beraktivitas sehari-hari.
5 Pola Hidup Sehat
Berpikir Positif
Sesuai dengan peribahasa ‘Dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang kuat’ maka pada poin pertama adalah menjaga pikiran Anda tetap positif. Pikiran yang positif akan memberikan kekuatan pada jiwa, sehingga Anda tidak akan mudah mengalami stress dan depresi.
Energi positif dari berpikir positif akan menyelimuti tubuh Anda, dan hal tersebut akhirnya berpengaruh pada kesehatan tubuh Anda. Akhirnya Anda akan memiliki jiwa dan tubuh yang sehat.
Kendalikan Stress
Tahukah Anda bahwa ternyata stress yang dialami seseorang dapat menyebabkan terbentuknya radikal bebas di dalam tubuh. Radikal bebas yang dibiarkan, lama kelamaan akan menjadikan tubuh menjadi rentan diserang oleh penyakit. Maka dari itu Anda harus belajar bagaimana Anda bisa mengelola stres Anda.
Menjaga Pola Makan Sehat
Poin ketiga adalah dengan menjaga pola makan sehat. Bagi Anda yang masih mengawali untuk berubah ke pola makanan yang lebih sehat, Anda dapat mulai dengan menghindari makanan junk food, karena junk food merupakan sumber penyakit bagi tubuh.
Kebanyakan junk food mengandung lemak jenuh yang tinggi sehingga itu menjadi sumber penyakit jantung koroner. Anda bisa mengkonsumsi makanan yang berserat seperti sayur dan buah yang dapat membantu kesehatan tubuh Anda. Lengkapi juga dengan mengkonsumsi makanan dengan gizi seimbang, namun Anda juga harus mengingat untuk tidak makan berlebihan atau kekurangan.
Kebutuhan Cairan
Bagi sebagian orang kurang memiliki kesadaran bahwa mereka kurang mencukupi kebutuhan cairan di dalam tubuh. Cairan tubuh yang keluar melalui urine, buang air besar, keringat, dan pernapasan, perlu kita ganti dengan minum air putih. Kebutuhan air putih sendiri tergantung dari iklim dan aktivitas yang dilakukan, namun umumnya yang kita perlukan adalah 2,7 sampai 3,7 liter perhari.
Berolahraga
Sempatkan untuk berolahraga selama kurang lebih 15 sampai 30 menit perhari. Anda dapat melakukan olahraga ringan seperti joging di pagi hari dan awalilah dengan melakukan peregangan terlebih dahulu.
Nah itulah alasan mengapa kita harus menjaga kesehatan tubuh beserta kiat – kiat agar tubuh tetap bugar. Selain menjaga kesehatan tubuh, sebagai manusia Anda juga harus menjaga kesehatan mata.